Indah dan Asri, SDI Unggulan BTN Pemda Jadi Penilaian Terbaik Jelang Adipura Makassar

Indah dan Asri, SDI Unggulan BTN Pemda Jadi Penilaian Terbaik Jelang Adipura Makassar

Smallest Font
Largest Font

Makassar —Ada yang menarik jelang Adipura Kota Makassar. Pasalnya selain penilaian Kota, terdapat pula sejumlah SKPD melakukan aksi bersih-bersih di beberapa wilayah masing-masing.

Hal ini menjadikan Kota Makassar tak terlepas dari Kota yang bersih dari sekian penghargaan yang sudah di raih.

Seperti saat ini dari jepretan media, UPT SPF SDI Unggulan BTN Pemda Makassar menjadi Sekolah Dasar (SD) yang mendapat respon positif yang di nilai dalam penilaian Adipura Kota Makassar.

Hal ini dikatakan Isman, S.Pd, M.Pd., selaku Kepala Sekolah (Kepsek) kepada awak media Rabu (07/2/2024)

Ia mengungkapkan, Alhamdulillah UPT SPF SDI Unggulan BTN Pemda Makassar menjadi satu satunya Sekolah Dasar (SD) yang dinilai dalam Penilaian Adipura Kota Makassar dan mendapat respon yang luar biasa,

"Ya kemarin itu ada tim yang berkunjung dan salah satu sekolah kami di nilai berhasil menata lingkungannya,"Kata Isman

Tentunya semua ini tidaklah mudah, tanpa adanya kerja keras dan kekompakan siswa(i), pendidik dan tenaga kependidikan serta stakeholder,

"Dengan kebersamaan tentu semua yang nampak di sekolah adalah sinergitas semua yang terkait," Sambung isman

Untuk diketahui bersama, sejauh ini kami telah mempersiapkan segala sesuatu. Mulai dari kerja bakti, pembersihan dilakukan di seluruh titik sekolah ini dilakukan secara serentak jelang penilaian Adipura.

Semua kegiatannya berjalan dengan maksimal dan terarah, dan diharapkan dengan adanya kegiatan ini Kota Makassar mendapat Adipura kembali," pungkasnya.(ILHO)

Editors Team
Daisy Floren